Tips Tahan Berpuasa Saat Pandemi

Tips Tahan Berpuasa Saat Pandemi (readitu.com) -- Sudah tahun ketiga kita menjalani puasa di bulan Ramadhan di tengah pandemi ini. Rasanya bisa campur aduk, entah mau sedih karena tidak bisa se-normal dulu saat sebelum datangnya virus covid-19, tapi diliputi juga rasa antusias karena datangnya bulan penuh rahmat dan ampunan ini.

Semangat beribadah harus ditegakkan saat ini. Tentunya dengan tetap berupaya menjaga kesehatan diri dan keluarga, sehingga tidak mudah sakit, dan kelancaran bisa diperoleh selama satu bulan penuh. Oleh karenanya, inilah tips tahan berpuasa saat pandemi yang dapat kita terapkan, yaitu:

Atur Pola Tidur

Jam tidur sudah otomatis akan berubah, karena pada sepertiga malam kita akan menyiapkan dan menyantap hidangan sahur. Pola tidur harus diatur dengan baik, minimal 6 jam waktu tidur. Misalnya kamu akan menyantap sahur pukul 3 pagi, maka paling lambat selepas menunaikan Isya dan Tarawih pukul setengah 9 malam, sudah siap-siap untuk tidur.

[Baca Juga: 5 Tips Pilih Restoran untuk Pesan Online]

Konsumsi Makanan Sehat

Makanan sehat dengan memperbanyak sayur dan buah bisa menjadi bekal kita selama berpuasa, agar kenyang cukup lama. Kalau pun nanti muncul rasa laparnya, kan tidak di waktu pagi. Jika baru lumayan terasa ketika di jam makan siang, kan hal yang wajar, karena sebelum berpuasa kita rutin makan siang pada jam tersebut.

Cukupi Asupan Vitamin

Multivitamin sebagai proteksi tubuh dari datangnya virus maupun kuman, perlu juga dipenuhi. Pasalnya perubahan cuaca saat ini yang tidak menentu kadang hujan, kadang pula panas. Maka dari itu asupan vitamin dapat membantu untuk menangkal radikal bebas dan menjaga kekebalan tubuh.

[Baca Juga: Tanggal 28 Oktober dan Colokan]

Konsumsi Air Putih yang Cukup

Kalau membicarakan air putih maksudnya bukan air putih tulang maksudnya susu ya, tapi si air bening yang kerap dipanggil air putih hihi. Untuk mengakalinya agar bisa terpenuhi kecukupan air putih ini, saya biasanya minum:

  • 3 gelas saat sahur (kalau bangunnya sekitar jam 4 pagi),
  • 1 ½  gelas ketika berbuka (istirahat sejenak),
  • ½  lagi dilanjutkan sebelum solat Maghrib.
  • Lalu bertahap dari Isya 3-4 gelas sampai setengah jam sebelum tidur.


Olahraga Minimal 15 Menit

Pada poin yang terakhir ini gampang-gampang susah untuk dirutinkan. Namun semuanya kan dilakukan demi … demikian adanya, hehe. Maksudnya demi kesehatan tubuh dong. Soalnya kalau tubuh tidak bergerak selama puasa juga tidak bagus dampaknya. Hal mudah yang bisa dilakukan dengan naik turun tangga, atau bisa dengan yoga manis sambil berdizkir.

[Baca Juga: Lari.. Lari... Jangan Lengah]

Semoga tips tahan berpuasa saat pandemi ini dapat bermanfaat kamu, dan dapat istiqomah kita dalam menjalankannya. Yups, karena yang konsisten itu memang butuh effort luar biasa ya. Namun bukan berarti tidak bisa dipenuhi. Yuks semangat menjalankan beribadahnya dan jaga imun tubuh di bulan Ramadhan. 

Komentar

Dina mengatakan…
Minum air segelas aja ga mampu kalo lagi sahur huhu tapi kudu di coba. Oh iya jangan lupa siapkan obat maag bagi yang punya penyakit maag atau sejenisnya 😂
http://www.inatanaya.com mengatakan…
Jaga kesehatan dan asupan dan selalu berolah raga ringan. Semoga bisa menjalankan puasa dengan baik.
Maria G Soemitro mengatakan…
setuju, penting banget tidur cukup dan air minum cukup

selama ini kita hanya terpaku pada makan, dan melupakan air minum serta istirahat
Yusriah Ismail mengatakan…
terimakasih tipsnya mbaa.. sederhana tapi kudu rutin yaa
Salah satu tips-ku adalah tidur. Haha
Soalnya kalau bangun suka kepikiran makanan yang enak enak saja ini
Bethaniafeby mengatakan…
setuju, atur pola tidur itu sih yg paling penting. soalnya klo tidurnya uda gak teratur besok harinya jadi lemas dan pusing2